Rapat Kerja di lingkungan Tata Usaha MAN 1 Kota Bandung

MAN 1 Kota Bandung – Tata Usaha Madrasah Aliyah Negeri 1 Kota Bandung menyelenggarakan rapat kerja dengan tema “Meningkatkan Komitmen dan Tanggung Jawab dalam Memperkokoh Tugas dan Fungsi Tata Usaha.” bertempat di ruang Marwah MAN 1 Kota Bandung. Rapat kerja ini bertujuan mengevaluasi hasil pelaksanaan program kerja ketatausahaan MAN 1 Kota Bandung.

Kepala MAN 1 Kota Bandung, Drs. H. Misbakhudin, M.M.Pd. mengatakan “Rapat kerja kali ini, sangat penting adanya sinergi antara Tenaga Pendidik, Tenaga Kependidikan, Orang Tua dan Siswa dalam upaya mendukung Visi dan Misi MAN 1 Kota Bandung sebagai Madrasah Terbaik,” tutur Misbakhudin saat membuka acara pada Senin (11/01/2021).

Kepala MAN 1 Kota Bandung, Drs. H. Misbakhudin, M.M.Pd. (tengah)
sedang menyampaikan sambutan dan arahan sekaligus membuka secara resmi Rapat Kerja

Rapat Kerja Tata Usaha MAN 1 Kota Bandung yang bertemakan “Dengan Komitmen dan Tanggung Jawab Yang Tinggi Kita Perkokoh Tugas dan Fungsi Ketatausahaan Di Lingkungan Madrasah Aliyah Negeri 1 Kota Bandung” ini disampaikan oleh Plt. Kepala Tata Usaha MAN 1 Kota Bandung, H. Syamsu Arifin, S.H.I., beliau menyampaikan bahwa prioritas sasaran kerja ketatausahaan MAN 1 Kota Bandung mengarah kepada pelayanan yang lebih optimal dan menguatkan komitmen serta tanggung jawab pegawai di lingkungan ketatausahaan MAN 1 Kota Bandung melalui Lima Nilai Budaya Kerja yaitu Integritas, Profesionalitas, Inovasi, Tanggung Jawab dan Keteladanan dalam rangka mendukung Visi dan Misi MAN 1 Kota Bandung sebagai Madrasah Terbaik.

Rapat Kerja di lingkungan Tata Usaha MAN 1 Kota Bandung ini dihadiri oleh para Tenaga Kependidikan, Tenaga Kebersihan dan Tenaga Keamanan.

Sebagai narasumber dari Pranata Humas Kementerian Agama Kantor Kota Bandung, H. Agus Saparudin , S. Pd. menyampaikan materi Lima Nilai Budaya Kerja dengan dimoderatori Asep Ridwan Hasanudin, SH.I

5 Nilai Budaya Kerja Kementerian Agama Republik Indonesia

  1. INTEGRITAS : Keselarasan Antara Hati, Pikiran, Perkataan Dan Perbuatan Yang Baik Dan Benar.
  2. PROFESIONALITAS Bekerja Secara Disiplin, Kompeten Dan Tepat Waktu Dengan Hasil Terbaik.
  3. INOVASI : Menyempurnakan Yang Sudah Ada Dan Mengkreasi Hal Baru Yang Lebih Baik.
  4. TANGGUNG JAWAB : Bekerja Secara Tuntas Dan Konsekuen.
  5. KETELADANAN : Menjadi Contoh Yang Baik Bagi Orang Lain.
5 Nilai Budaya Kerja

Alhamdulillaah Rapat Kerja ini berjalan dengan baik dan lancar, semoga Allah SWT memberikan keberkahan dari seluruh yang kita kerjakan dan MAN 1 Kota Bandung menjadi Madrasah Terbaik. Aamiin… ***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *