Jl. H. Alpi – (HUMAS MAN 1 Kota Bandung)
Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Bandung menggelar acara Tasyakuran Bini’mah dalam rangka merayakan peresmian Gedung Aula dan Pusat Pelayanan Administrasi dan Akademik Terpadu, yang dihadiri oleh berbagai pihak penting dalam lingkungan pendidikan dan masyarakat. Acara yang berlangsung penuh khidmat ini diikuti oleh seluruh pimpinan MAN 1 Kota Bandung, antara lain Kepala Madrasah, para Wakil Madrasah, Kepala TU, serta tenaga pendidik dan kependidikan. Komite Madrasah, pengurus dan anggota OSIS-MPK, tim karawitan, serta Mansaba Dance Group turut memeriahkan acara ini dengan penampilan seni yang menghibur.
Selain civitas akademika MAN 1 Kota Bandung, acara tasyakuran ini juga dihadiri oleh beberapa tamu kehormatan, di antaranya Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Bandung, Bapak Abdurrohim, S.Ag., M.Si., Perwakilan Kecamatan Bandung Kulon, Bapak Iwan, dan Perwakilan Kelurahan Cibuntu, Bapak Rohmat. Kehadiran para tamu ini menambah khidmat suasana tasyakuran yang penuh kebahagiaan ini.
Acara diawali dengan sambutan dari Bapak Drs. H. Budi Saepudin, M.Ag., selaku Ketua Komite Madrasah. Dalam sambutannya, Bapak Budi menyampaikan rasa syukur atas pembangunan dan peresmian gedung yang telah lama dinantikan. Beliau mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung terlaksananya pembangunan ini. “Komite Madrasah selain mendukung fasilitas juga kualitas pengajar yang mana kami juga akan terus mendukung pengembangan potensi guru, salah satunya dengan memberikan beasiswa kepada guru teladan yang terpilih melalui proses seleksi ketat,” ujar Drs. H. Budi Saepudin dengan penuh semangat.
Selanjutnya, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Bandung, Bapak Abdurrohim, S.Ag., M.Si., menyampaikan sambutan diselipkan pembinaan yang penuh makna. Beliau mengingatkan kepada seluruh peserta yang hadir, terutama para generasi muda, tentang pentingnya memahami dan mengamalkan ideologi negara, khususnya empat pilar kebangsaan yang harus dikenal dan dihayati oleh seluruh anak bangsa. “Ke depan, penting bagi kita untuk menanamkan muatan ideologi lokal dan kebangsaan di setiap aspek pendidikan. Semoga dengan adanya gedung baru ini, MAN 1 Kota Bandung bisa terus berkembang dan bertumbuh dalam mencetak prestasi yang lebih gemilang,” tuturnya.
Bapak Abdurrohim juga mengucapkan selamat kepada MAN 1 Kota Bandung atas peresmian gedung baru dan berharap tahun baru ini akan membawa prestasi dan kemajuan yang lebih baik untuk madrasah, baik dalam hal akademik maupun non-akademik.
Acara ini dipandu dengan lancar oleh dua MC, yakni Ibu Hj. Sudaryati, M.Pd. dan Bapak Toto Taufikurohman, M.Pd. Keduanya mengatur jalannya acara dengan penuh semangat dan kehangatan, sehingga membuat suasana tasyakuran semakin hidup.
Menjelang akhir acara, doa penutup dipimpin oleh Dr. H. Jajang Sobari, M.Th.I., yang dengan khusyuk memanjatkan doa untuk kesuksesan dan kemajuan MAN 1 Kota Bandung. Dalam doanya, beliau memohon kepada Allah SWT agar gedung yang baru diresmikan ini dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi proses pendidikan dan membentuk generasi yang berakhlak mulia serta cerdas.
Acara ditutup dengan makan siang bersama yang dihadiri oleh seluruh tamu undangan. Makan siang ini bukan hanya sebagai bentuk syukur, tetapi juga mempererat tali silaturahmi antara seluruh pihak yang terlibat dalam acara dan pembangunan gedung.
Dengan adanya Gedung Aula dan Pusat Pelayanan Administrasi dan Akademik Terpadu yang baru, MAN 1 Kota Bandung berharap dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan pelayanan kepada seluruh peserta didik dan masyarakat. Peresmian gedung ini bukan hanya menjadi tanda perbaikan fisik, tetapi juga merupakan simbol komitmen untuk terus maju dalam menciptakan pendidikan yang berkualitas, berkarakter, dan siap menghadapi tantangan global.
Semoga dengan fasilitas baru ini, MAN 1 Kota Bandung semakin memberikan kontribusi besar dalam dunia pendidikan di Kota Bandung dan Indonesia pada umumnya. Tasyakuran Bini’mah ini menjadi momentum penting dalam perjalanan panjang menuju pendidikan yang lebih baik, dengan semangat kebersamaan dan keikhlasan dalam memajukan dunia pendidikan.
Kontributor: Febrina Puspa Dwi Ainurrahmi, S.Pd.
Sign in to your account